Jumat, 13 Juni 2014

Informasi Pendaftaran Penerimaan CASN CPNS 2014 Di Job Fair


Informasi Pendaftaran CASN CPNS Melalui Job Fair--Bagi Anda yang tertarik untuk menjadi abdi Negara baca:  pegawai negeri sipil tapi belum tahu formasi apa saja yang dibutuhkan? Pada rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2014, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) kembali akan melaksanakan job fair pada 18-19 Juni mendatang.

Hal ini seperti diungkapkan oleh Karo Hukum, Komunikasi Informasi Publik (KIP) KemenPAN-RB Herman Suryatman. Dalam job-fair kali ini, calon pendaftar seleksi CPNS dapat memperoleh informasi mengenai formasi apa saja yang dibuka pada seleksi CPNS 2014. “Apa-apa saja formasi yang diterima tahun ini, akan dipaparkan dalam job fair yang dilaksanakan di Hall Senayan City,” kata Herman di kantornya, Kamis (12/6).

Kebijakan ini memang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Dimana informasi mengenai formasi dan syarat-syarat biasanya diakses melalui media online. Selain informasi mengeni formasi apa saja yang dibuka, pada job fair kali ini masyarakat juga bisa mencoba simulasi computer assisted test (CAT). Soal simulasinya jg merupakan hasil olahan dari konsorsium 10 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) ternama.

“Karena fasilitas simulasi CAT CPNS 2014  yang kita siapkan hanya terbatas, masing-masing peserta yang ingin mencoba simulasi diberika kesempatan 10-15 menit. Kami mengimbau masyarakat yang berminat menjadi CPNS, bisa memanfaatkan moment ini,” terang mantan Kadis Diknas Sumedang ini.

CAT adalah system seleksi penerimaan CPNS 2014 yang akan diberlakukan mulai tahun 2014 ini. System ini berbeda dengan system pada tahun-tahun sebelumnya yang menggunakan lembar jawab computer (LJK). System ini diklaim lebih simple—tidak membutuhkan sumber daya kertas yang banyak—, pelaksanaannya tidak harus serempak dan dapat menekan angka kecurangan pada seleksi penerimaan tes CPNS 2014. Penggunakan system ini sudah diwajibkan oleh KemenPAN-RB pada seluruh instansi baik pusat maupun daerah. 

Dengan system ini pun, dikatakan jika hasilnya dapat langsung dilihat tanpa harus menunggu. Hal ini karena pada tes telah pada passing grade atau batas tuntas yang ditetapkan. Tetapi, meski telah memenuhi batas tuntas, belum otomatis peserta tes CAT CPNS 2014 dinyatakan lolos sebagai peserta tes CPNS 2014 . Penentuan kelulusan tetap memperhatikan kuota yang dibutuhkan dan nilai peserta tes.